Ke Mana Hilangnya Para Gentlemen?

Gentleman bukanlah seorang Pangeran yang membawa sekuntum bunga dalam hujan gerimis berdiri di halaman istana menunggu Sang Putri membukakan pintu untuknya, heuheuheu!. Tips-tips yang konon berasal dari ahli etika berikut ini diambil dari guntingan koran, entah berapa tahun silam dan korannya juga gak tahu persis karena tidak saya catat, tapi sepertinya Kompas, nama penulisnya Andi Dewanto. Saya tidak mengambil semua tips yang diberikan secara persis. Inilah tips-tips untuk menjadi seorang gentleman, yah lumayanlah sebagai bahan perbandingan dengan perilaku kita sehari-hari:

Selalu Berlaku Sopan
Tidak perlu menyerupai orang lain untuk bersikap sopan. Bersikap sopan menunjukkan kita yang terbaik di antara yang lain. Orang yang lebih sopan akan mendapat perhatian lebih banyak.

Jangan Bersumpah
Terlalu sering bersumpah akan mengundang kecurigaan bahwa kita sedang menutupi kebohongan dan juga menunjukkan kita tidak memiliki perbendaharaan kosa kata yang memadai untuk mengekspresikan pikiran dengan cara yang pantas.

Pelankan Suara
Berbicara dengan keras akan membuat lawan bicara kita tertekan dan menganggap kita suka memaksakan kehendak.

Jaga Emosi
Jangan harap bisa mengatur orang lain, orang yang mudah kehilangan kontrol memperlihatkan dirinya tidak becus menahan perasaan marah dan tidak bisa mengontrol diri sendiri.

Jangan melotot
Heuheuheu siapa sih yang suka dipelototin?

Jangan pernah menyela pembicaraan
Bila dilakukan akan membuat pelakunya terlihat miskin etika dan tidak punya kecakapan.

Jangan meludah
Mudah aja siy dilakukan bila lagi sehat. Tapi syuulit banget bila lagi sakit tenggorokan, hiks!

Menghormati yang lebih tua
Bandingkan diri kita sekarang dengan lima tahun yang lalu -- kita pasti merasa lebih pintar sekarang. Padahal bisa jadi lima tahun yang silam kita dah merasa paling pintar.

Jangan menertawakan kesalahan orang lain
Ini juga sulit! Apalagi bila kesalahan itu terlihat lucu heheheu! Konon orang yang melakukan kesalahan sudah menyandang beban psikologis, jadi jangan ditambahin lagi bebannya. Harus dipilah-pilah mana yang pantas ditertawakan dan mana yang tidak.

Tunggu yang lain duduk.
Yang ini butuh kesabaran. Sebelum mulai makan tunggulah sampai semua orang sudah duduk.

Selalu bukakan pintu
Membukakan pintu sangat mudah dilakukan, tapi terkadang emang malu untuk melakukannya ?_?.

Memberikan tempat duduk
Pada yang baru datang dan tidak mendapat tempat duduk.

Mengambilkan barang jatuh
Lalu berkata “Apakah ini milik anda?” :)

Ada yang dapat saya ambil untuk anda?
Bila ditawarkan di tengah acara-acara sosial akan menunjukkan bahwa kita memperhatikan kebutuhan dan kenyamanan orang lain.


gen·tle·man [jént'lmən]
(plural gen·tle·men [jént'lmən])
noun
1. polite and cultured man: a cultured man who behaves with courtesy and thoughtfulness
2. man: used as a polite term to refer to a man, regardless of his social position or behavior
· Good morning, ladies and gentlemen.
3. upper-class man: a man from a high social class, especially a man with an independent income
4. HISTORY man with coat of arms: in English history, a man who was not strictly of noble birth but was entitled to a coat of arms.
He ranked above a yeoman in the social order.

-gen·tle·man·li·ness, , noun
-gen·tle·man·ly, , adjective
Microsoft® Encarta® 2006. © 1993-2005 Microsoft Corporation. All rights reserved.


Lambaikan Tanganmu Untukku













Kalau angin bisa bicara
akan kutitipkan sebuah pesan rahasia:

Lambaikan tangan-mu untukku
agar aku tak lagi malu
mendaratkan perahuku di pulaumu


Google dan Kita (5)

Bagaimanakah trik-trik untuk mengefektifkan pencarian menggunakan Google? Berikut ini adalah tips-tips untuk membuat pencarian kita menggunakan Google menjadi lebih efektif dan lebih tepat sasaran.


  • Bila hendak mencari definisi sebuah kata misalnya remunerasi, tuliskan define remunerasi. Kita tidak akan membuang-buang waktu karena tergoda untuk menjelajah web-web yang tidak relevan.
  • Bila ingin pencarian lebih akurat dan membatasi hasil pencarian, gunakan kalimat yang panjang agar hasil pencarian lebih fokus. Daripada menulis reverse osmosis tulislah common problem in reverse osmosis and prevention.
  • Tombol I’m feeling lucky adalah untuk jalan pintas menuju situs yang paling relevan. Bila kita menuliskan universitas padjadjaran, maka kita akan langsung dituntun ke situs universitas padjadjaran dan tidak mampir ke situs-situs lain yang tidak relevan walaupun mengandung kata universitas padjadjaran.
  • Gunakan tanda petik dengan bijaksana. Tanda petik berarti hanya kalimat yang persis sama yang akan di ambil oleh Google. Bila kita menulis “tetanus toxin detoxification” berarti Google hanya akan mencari website-website yang mengandung frase yang sama persis. Bila tanpa tanda petik, Google akan mencari website-website yang mengandung kata tetanus, toxin dan detoxification walaupun letaknya terpisah bukan pada satu frase kata.
  • Bila kita ingin hasil yang “serius” tentang suatu hal kita bisa memilihnya tipe file berupa pdf. Misalnya kita ingin mencari file WHO TRS 800 (World Health Organization Technical Report Series 800), maka tuliskan filetype:pdf di belakang kata yang dicari. Tulis: WHO TRS 800 filetype:pdf.
  • Bila kita hendak membandingkan alat, misalnya membandingkan pH meter dari berbagai vendor, kita bisa mengklik kata similar pages yang terdapat di bawah hasil pencarian.

Google
... Advertise with Us - Business Solutions - Services & Tools - Jobs,
Press, & Help ©2004 Google - Searching 4,285,199,774 web pages.
www.google.com/ - 3k - Mar 26, 2004 - Cached - » Similar pages «


  • Bila kita ingin membatasi pencarian pada satu situs saja, misalnya ingin mengetahui penerimaan mahasiswa baru di situs ITB saja, maka tulislah alamat situs di belakang kata yang dicari. Tulis penerimaan mahasiswa baru site:itb.ac.id.
  • Ejaan mana yang lebih lazim digunakan resiko atau risiko? Kita bisa mengetesnya dengan mencari kata resiko dan kemudian kata risiko di Google. Ternyata didapatkan 31.500.000 hasil pencarian untuk kata risiko dan hanya 1.210.000 untuk resiko. Berarti kata risiko lebih lazim digunakan daripada kata resiko. Untuk yang lebih pasti kita bisa mencari ejaan yang dipakai oleh situs-situs ternama.

Hasil pencarian kata “resiko”
Google
Web
Urutan 1 - 10 dari sekitar 1,210,000 hasil penelusuran untuk resiko. (0.06 detik)
Danamas.com - Resiko
Resiko Murni Bentuk resiko yang kalau terjadi akan menimbulkan kerugian (loss) atau tidak menimbulkan kerugian (no loss/break even). ...
www.danamas.com/asuransi/resiko.asp - 15k - Tembolok - Halaman sejenis

Hasil pencarian kata “risiko”.
Google
Web
Urutan 1 - 10 dari sekitar 31,500,000 hasil penelusuran untuk risiko. (0.14 detik)
Manajemen risiko - Wikipedia Indonesia, ensiklopedia bebas ...
Manajemen risiko adalah proses pengukuran atau penilaian risiko serta pengembangan strategi pengelolaannya. Strategi yang dapat diambil antara lain adalah ...
id.wikipedia.org/wiki/Manajemen_risiko - 20k - Tembolok - Halaman sejenis

  • Ketika kita telah meng-klik sebuah website hasil pencarian Google, ternyata tidak menemukan kata yang kita cari di website tersebut, kemungkinan website telah berubah atau website sedang down. Cobalah untuk meng-klik cached yang terdapat di sebelah kanan bawah hasil pencarian. Cached adalah backup Google terhadap isi sebuah situs untuk jaga-jaga pada saat situs tersebut sedang tidak aktif. Isi cached mungkin tidak updated karena isinya sesuai dengan waktu pada saat situs di backup.

Google
... Advertise with Us - Business Solutions - Services & Tools - Jobs,
Press, & Help ©2004 Google - Searching 4,285,199,774 web pages.
www.google.com/ - 3k - Nov 26, 2004 - » Cached « - Similar pages

^_^

Dengan semua kelebihan itu Google membantu kita bekerja lebih cepat dalam memilah-milah informasi. Dus milyaran informasi yang ada di dunia maya dapat kita manfaatkan dengan efektif -- sehingga menghemat waktu yang dihabiskan untuk mendapatkan informasi (UNDIL).


Catatan:
Yang dimaksud Google disini adalah mesin pencari (search enginee) yang ada di Internet seperti Yahoo, MSN dan Google. Karena Google adalah yang paling populer, paling sederhana, paling praktis dan menurut saya paling baik, maka saya memakainya sebagai kata ganti untuk mesin pencari.

Google dan Kita (4)

Apalagi yang bisa dilakukan Google untuk Q-ta?

Saat Pangmariuh ingin mengetahui definisi toksin tetanus, dia mengetikkan kalimat: define tetanus toxin. Maka Google akan memberikan definisi toksin tetanus beserta sumber referensinya. Pada layar akan tertera kalimat seperti dibawah ini

Definisi di web untuk TETANUS TOXIN
Protein derived from Clostridium tetani that can block transmitter release owing to its ability to degrade synaptobrevin. ...
www.nature.com/nrn/journal/v2/n3/glossary/nrn0301_185a_glossary.html - Definisi dalam konteks


Bila Pangmariuh ingin mengetahui lebih lanjut dia bisa mengklik pada definisi tersebut atau meng-klik sumber-sumber lain yang tertera di bawahnya.

Google juga bisa membantu Kai Iyan, karyawan bagian logistik saat hendak mengetahui harga barang dalam rupiah dari harga aslinya yang dalam satuan dolar Amerika. Kai Iyan cukup menuliskan harga barang dan minta Google mengkonversinya menjadi rupiah. Misalnya harga barang adalah 2000 USD, maka Kai Iyan akan menuliskan : 2000 USD in rupiah. Dalam sekejap Google mengkonversinya menjadi nilai rupiah.

Anang Sagar sangat terbantu oleh Google saat hendak mengetahui beberapa hal tentang pekerjaan barunya di Divisi Marketing. Saat hendak mencari tahu tentang jumlah populasi di India, dia cukup bertanya pada Google. Anang Sagar cukup mengetikkan kalimat: population of india. Google dengan senang hati akan menyuguhkan data yang dibutuhkan oleh Anang Sagar. Google bisa juga menjawab pertanyaan dengan menambahkan tanda asterik * pada akhir pertanyaan. Misalnya ingin mengetahui penemu vaksin, cukup ketikkan vaccine was invented by*.

Anang Sagar yang sering sibuk mencari kalkulator karena lupa naruhnya atau dipinjam temannya -- akhirnya seringkali mengandalkan Google untuk menjadi kalkulator darurat. Tuliskan perhitungan di layar seperti halnya saat menggunakan excel dan Google akan segera menjawabnya. Misalnya 2000 * (234 +345) / (21/244) dan Google akan menjawabnya dengan tangkas (UNDIL)



Catatan:
Yang dimaksud Google disini adalah mesin pencari (search engine) yang ada di Internet seperti Yahoo, MSN dan Google. Karena Google adalah yang paling populer, paling sederhana, paling praktis dan menurut saya paling baik, maka saya memakainya sebagai kata ganti untuk mesin pencari.



Peribahasa Indonesia

Semua peribahasa dibawah ini untuk menasehati diriku untuk
:> setia bekerja keras
:> jangan mudah mengeluh
:> jangan cengeng!
:> jangan banyak tuntutan ini itu ga jelas
:> jangan hobby klarifikasi, biarkan orang lain dengan pikirannya!
:> jangan anggap orang lain harus sibuk mikirin diriku
:> jangan mood-mood-an dalam selesaikan pekerjaan
:> jangan males pengen yang gampang-gampang ajah!

Tapi semua itu emang sulit dilakukan! :(



Jer basuki mawa bea

(Untuk sejahtera perlu pengorbanan)

Berakit-rakit ke hulu berenang-renang kemudian

(Bekerja keras terlebih dahulu sebelum bisa menikmati hasilnya)

Kerasi dirimu sebelum dikerasi orang lain

(Silakan pilih: disiplin karena kesadaran sendiri atau orang lain yang akan mendisiplinkan kamu!)

Waktu adalah pedang

(Bila kita habiskan waktu untuk melakukan hal-hal gak penting, akan membuat kita panik dikejar-kejar "pedang" tenggat waktu untuk menyelesaikan pekerjaan penting)

Tidak ada makan siang gratis

(Untuk mendapat sesuatu perlu pengorbanan. Kehormatan kita akan terjaga bila kita tidak sekedar menerima tetapi juga memberi kontribusi)

Peristiwa mereka salah potong rambut, lebih penting daripada masalah kamu kehilangan laptop!

(Temanmu punya masalahnya sendiri. Kasihan de kalo harus selalu ikut pusing atas masalahmu)

Tangan di atas lebih baik dari tangan di bawah

(Kebahagiaan ada pada memberi)

Sirah-sirah dinggo sikil, sikil-sikil dinggo sirah
(kepala untuk kaki, kaki untuk kepala)
(Gambaran orang yang bekerja keras setengah mati untuk meraih sesuatu)

Kebahagiaan ada pada kaki-kaki yang bergerak
(Kebahagiaan ada pada kerja keras, bukan diraih ketika seseorang diam saja menunggu datangnya kebahagiaan)

Pintu-pintu yang semula tertutup akan terbuka kalau kita mau bertekad melakukan apa saja!
(Sebelum ada komitmen, selama masih ada terbersit keinginan mundur, segalanya akan terlihat sulit)

Jangan cengeng! Dunia tidak berhutang apa-apa pada anda!

(Please de....males kerja kok banyak tuntutan!)

Tertawalah, dunia akan tertawa bersamamu. Menangislah dan kamu akan menangis sendirian!
(Cape de kalo tiap hari diajak sedihin masalah sepelemu!)


Tidak perlu selalu mengoreksi! Apa pikiran orang tentang dirimu adalah urusan dia!

(Jangan habiskan waktu untuk selalu melakukan klarifikasi atas perkataan orang lain. Pilih yang benar-benar penting saja)

Pejalanan seribu mil dimulai dengan satu langkah kecil
(Pekerjaan besar terdiri atas serangkaian pekerjaan kecil-kecil dan gak akan selesai-selesai kalau gak dimulai)

Omongan saja tidak akan menyelesaikan masalah!

(Pikiran-pikiran cemerlang dalam meeting tidak banyak artinya jika tidak diwujudkan dalam tindakan nyata!)

Siapa yang terbesar diantara kita harus menjadi pelayan bagi semua orang!

(Sudah jelas!)

Peribahasa Indonesia - Undil - Revisi ke-1 tanggal 15 Nopember 2009

Google dan Kita (3)

Suatu ketika Pakacil Irpan –- yang bertugas menangani alat produksi air minum di sebuah kota kecil di tepi pantai nan elok -- heran bukan kepalang mendapati conductivity air yang diproduksi mesin RO (Reverse Osmosis) meningkat pesat. Peningkatan justru terjadi setelah dilakukan pencucian dengan bahan kimia terhadap cartridge filter RO. Conductivity adalah parameter yang sangat powerful untuk mengukur kadar pengotor pada air.

Setelah di cek ulang semua prosedur pencucian sesuai dengan prosedur mesin. Kadar bahan kimia dan pH larutan pencuci juga telah sesuai persyaratan filter. Berarti tidak terjadi kerusakan filter karena salah prosedur pencucian. Tapi mengapa conductivity RO malahan jadi naik? Pertanda efektifitas filter RO dalam menyaring kotoran mengalami penurunan.

Setelah filter dicuci – laju aliran menjadi lebih lancar dan tekanan filter berkurang – pertanda filter telah bersih dari kotoran. Tapi conductivity yang naik itu walaupun masih dalam batas persyaratan tetap merupakan teka-teki. Pakacil irpan pusing tujuh keliling mencari-cari biang keroknya.

Dilakukannya bermacam cara untuk membuat conductivity mesin RO kembali seperti sediakala. Empat minggu kerja keras siang malam tanpa libur sabtu minggu sembari tanya kesana kemari lalu dipraktekkan -- untuk mencari-cari pemecahan masalah tidak kunjung memberikan hasil. Sampai akhirnya semuanya dapat diselesaikan justru pada saat Pakacil Irpan duduk manis di depan Google.

Hanya dengan mengetikkan beberapa kata yang berkaitan dengan reverse osmosis, Pakacil Irpan menemukan jawabannya di Google. Search engine itu segera menyajikan ribuan informasi yang dibutuhkan Pakacil Irpan untuk memecahkan kasus pelik yang dihadapinya.

Ternyata-O-ternyata penyebab kenaikan conductivity RO adalah mikroba. Rupanya mikroba telah lama ngendon di filter, berkembang biak dan membentuk biofilm yang melapisi filter. Kemudian mereka beramai-ramai mulai memakan filter dan membuat lubang-lubang di dalam filter. Akibat adanya lubang-lubang tersebut, air konsentrat yang seharusnya dibuang, berpeluang lolos ke jalur permeat. Jika hal itu terjadi akan menyebabkan conductivity RO meningkat.

Sebelum dicuci, lubang-lubang pada cartridge tertutup oleh scaling (pengerakan) mineral seperti kalsium dan magnesium yang melapisi filter. Pencucian kimiawi menyebabkan kerak dan biofilm lepas, dan lubang-lubang menjadi terbuka sehingga air konsentrat dapat lolos ke jalur permeat yang membuat conductivity permeat meningkat.

Pemecahannya adalah dengan mengganti cartridge filter RO. Pencegahannya adalah dengan mengendalikan jumlah mikroba pada feedwater RO, menginstal program flushing otomatis untuk mencegah menempelnya mikroba ke permukaan filter dan melakukan pencucian berkala demi menangkal terjadinya pengerakan.

So, berminggu-minggu Pakacil Irpan gagal saat nyari sendiri solusi atas masalahnya -- ternyata dapat ditemukan dalam sekejap oleh Google. Andai dia datang ke library dan searching buku-buku mungkin juga akan memakan waktu lama. Lagipula nyari perpustakaan yang koleksi jurnalnya lengkap juga tidak gampang. Google telah membantu Pakacil Irpan menghemat waktu dalam menemukan jawaban atas masalah conductivity RO. Milyaran informasi yang ada di dunia maya dalam sekejap dapat diseleksi sesuai kebutuhan seorang Irpan (UNDIL).



Catatan:
Yang dimaksud Google disini adalah mesin pencari (search enginee) yang ada di Internet seperti Yahoo, MSN dan Google. Karena Google adalah yang paling populer, paling sederhana, paling praktis dan menurut saya paling baik, maka saya memakainya sebagai kata ganti untuk mesin pencari.

Google dan Kita (2)

Google juga telah menjadi alat bantu mencari ejaan yang benar atas sebuah kata. Seperti saat sedang membuat dokumen kualifikasi alat. Asao mengandalkan Google untuk mengetahui penulisan yang benar tentang ferrule, ditulis ferrul atau ferrule atau ferul.

Hanya dengan mengetikkan kata-kata itu Asao dapat mengambil kesimpulan kata mana yang lebih lazim digunakan. Bila sebuah kata hasil searching-nya paling banyak, berarti kata itulah yang paling lazim digunakan. Atau Asao bisa mengandalkan ejaan yang digunakan situs-situs terpercaya sebagai pedoman. Misalnya situs-situs yang dikelola oleh perusahaan-perusahaan besar atau media masa ternama.

Seorang karyawan Bagian Keuangan yang sedang membuat undangan meeting tak perlu pusing-pusing mencari pada kamus, kata apa yang lebih tepat remunerasi atau renumerasi. Cukup dengan mengetikkan kata itu pada Google lalu mencari ejaan apa yang digunakan oleh situs-situs perusahaan besar atau universitas. Walhasil Google tidak dapat terpisahkan dari pekerjaan sehari-hari untuk karyawan yang bekerja mengandalkan skilll dan knowledge.

Milyaran informasi yang tersimpan di Google telah membuat mesin itu menggantikan posisi-posisi para senior sebagai penasehat dalam tubuh perusahaan. Demokratisasi ilmu pengetahuan telah telah terjadi. Segala pengetahuan yang pada awalnya berasal dari mulut ke mulut dapat dikonfirmasi kebenarannya di Google. Adanya aturan-aturan baru pada sistem pengujian produk dapat dengan mudah dikonfirmasi ke Google. Demikian juga dengan rekomendasi seorang auditor -- dapat di cek validitasnya di Google. Aktifitas perusahaan yang berkaitan dengan teknologi tinggi nyaris sulit dipisahkan dari Google.

^_^

Setiap hari para pekerja menggunakan Google untuk mendapatkan informasi yang dibutuhkan. Google telah menggantikan informasi yang dimiliki senior, berperan sebagai konsultan, sebagai kamus dan ensikopedi raksasa, menggantikan fungsi arsip-arsip pengetahuan, berperan sebagai penasehat pembelian barang, panduan memilih barang-barang yang hendak dipesan perusahaan, memecahkan masalah-masalah yang dihadapi mesin-mesin produksi, membantu mengatasi permasalahan dalam proses produksi, membantu mencari informasi validasi proses hingga mengecek ejaan sebuah kata. Google juga menyediakan informasi tentang teknik mengatur waktu, teknik dokumentasi, metode pelatihan karyawan hingga tips-tips negosiasi.

Dengan semua fungsi itu Google membuat pekerjaan berjalan jauh lebih cepat dan lebih efisien dibanding pekerjaan serupa di masa lalu. Sehingga perusahaan-perusahaan yang menyediakan akses informasi ke dunia maya besar kemungkinan akan mengungguli perusahaan-perusahaan lainnya. Terutama pada perusahaan yang bergerak di industri yang mengandalkan para pekerja yang memiliki skill dan knowledge tinggi (UNDIL).


Google dan Kita (1)

Yang dimaksud Google disini adalah mesin pencari (search enginee) yang ada di Internet seperti Yahoo, MSN dan Google. Karena Google adalah yang paling populer, paling sederhana, paling praktis dan menurut saya paling baik, maka saya memakainya sebagai kata ganti untuk mesin pencari.

^_^

Ketika sedang menyusun SOP sebuah mesin - Asao mendapati dirinya tidak mengetahui fungsi dan kegunaan sebuah komponen yang bernama steam trap. Asao tidak perlu berhenti bekerja sembari menunggu seniornya datang dari luar kota untuk bertanya kepadanya. Hanya dengan mengetikkan kata "steam trap" atau “define steam trap” pada Google, dalam sekejap Asao mendapat pengetahuan teoritis yang sama dengan yang dimiliki seniornya. Steam trap adalah alat untuk membuang kondensat dari jalur steam.

Ada berjubel informasi tersedia di internet tentang steam trap, termasuk jenis-jenis terbaru steam trap yang belum dikenal di perusahaannya. Google menyediakan informasi tertulis sama dengan makalah puluhan pelatihan yang pernah diikuti seniornya selama puluhan tahun bekerja.

Begitulah yang dilakukan Asao. Selama membuat SOP, spesifikasi, dan menyusun dokumen-dokumen lain -- Asao tak pernah lepas dari Google. Sedikit-sedikit dia masuk ke search enginee untuk mendapatkan informasi. Alhasil pekerjaan-pekerjaan yang di masa lalu harus dikerjakan berminggu-minggu dapat diselesaikan dalam beberapa hari berkat gudang informasi yang tersedia di Google. Dapat dikatakan Google adalah penasehat utama bagi Asao dan kawan-kawannya yang bekerja di perusahaan yang mengandalkan teknologi tinggi.

Kali lain saat harus mengikuti seminar tentang endotoksin, Asao kembali mengandalkan Google untuk mencari informasi. Hasilnya pengetahuan Asao tidak jauh berbeda dengan si pemberi materi seminar. Google telah “memaksa” para pemateri seminar untuk belajar keras mengupdate ilmunya atau pengetahuan mereka akan tertinggal oleh para peserta seminar. Karena pengetahuan tentang hampir segala macam hal telah tersaji dalam dunia maya. Akibatnya bila si pemateri seminar endotoksin hanya mengandalkan pengetahuan kuno semasa dia menyusun disertasi doktornya, siap-siap saja dia mendapati pengetahuannya sudah usang dan menjadi bahan tertawaan peserta seminar
(UNDIL).

Kalau Lihat Dia (reloaded)

Kalau lihat dia
rasanya jadi ingin manja
soalnya sorot matanya
sepertinya berkata
Hai kamu!
bermanja-manjalah padaku
karena aku sangat senang
kau jadikan tempat
bermanja-manja.


Hari Pahlawan: Kebesaran Jendral Sudirman

Cerita ini saya dapatkan dari rekaman ceramah ramadhan Bung Tomo di Masjid Salman ITB (1977). Bung Tomo adalah tokoh utama pada perang dahsyat Arek-arek Suroboyo melawan tentara Inggris (menurut wikipedia kekuatan Inggris sekitar 30 000 serdadu) pada tanggal 10 Nopember di Surabaya -- yang kini diperingati sebagai hari pahlawan. Bung Tomo pernah menjadi tangan kanan Bapak ABRI (kini TNI), Jendral Sudirman. Kisah ini tentang Panglima Besar yang namanya masih dikenang dengan bangga oleh kalangan TNI hingga saat ini.

Dikisahkan pada masa perang gerilya clash kedua (1948-1949) mulai berjalan di Klaten, tatkala Jendral Sudirman dan pasukannya baru keluar dari kota dan tiba di Klaten yang terletak di sebelah timur Jogja. Daerah itu terkenal oleh penduduknya yang berkecukupan, dan banyak industri. Seorang staff Jendral Sudirman mengusulkan pada Si Panglima untuk meminta pada penduduk yang kaya agar memberikan harta bendanya demi membiayai perang gerilya.

Apa jawaban Jendral Sudirman?

Jendral Sudirman diam dan memanggil ajudannya. Beliau menyuruh ajudannya kembali ke Jogja untuk menemui istrinya. Dimintanya si ajudan meminta istrinya untuk menyerahkan semua perhiasan yang dibelinya sejak jaman Belanda -- untuk membiayai perang gerilya. Sang Jendral memilih menyuruh istrinya untuk menyerahkan harta benda demi perjuangan. Ternyata Istri Jendral Sudirman-pun rela menyerahkan semua perhiasannya untuk membiayai perjuangan kemerdekaan.

Seandainya Indonesia memiliki pemimpin-pemimpin dengan kemampuan memimpin dan kebesaran hati seperti Jendral Sudirman, dapat dibayangkan bagaimana majunya Indonesia dan betapa sulitnya pungli hidup subur di negeri kita (UNDIL)
























Gambar Jendral Sudirman (diambil dari: swaramuslim.net)


Gambaran lengkap kedahsyatan perang 10 nopember 1945 dapat diakses disini:
http://id.wikipedia.org/wiki/Peristiwa_10_November

Marketing is Everyone's Job

Marketing is everyone's job --adalah spirit yang pernah digunakan Cacuk Sudaryanto dan kawan-kawannya sewaktu masih memimpin Indosat-- dan kini mendadak selalu dipromosikan oleh Hiawata kepada teman-temannya. Hiawata beranggapan Asao adalah seorang marketing juga.

Pelanggannya adalah rekan kerja satu bagian dan teman-teman dari Bagian lain, seperti Quality Control (QC), Quality Assurance (QA), Divisi Teknik, juga teknisi-teknisi dari perusahaan pemasok mesin dan pemasok bahan baku produksi. Agar dapat memberi pelayanan sebaik-baiknya kepada pelanggan, Asao harus berusaha selalu meningkatkan ketrampilan kerjanya. Sikap ramah juga harus selalu dikedepankan karena mereka adalah pelanggan yang harus dijaga kesetiaannya.

Kalau teman-teman teknisi di bagiannya bertanya tentang prosedur kerja, Asao harus bisa menjelaskan segamblang mungkin sampai mereka paham betul, sehingga proses produksi dapat berlangsung baik. Juga bila ada prosedur kerja yang baru, Asao harus mati-matian mensosialisasikan pada semua teknisi agar tidak ada yang ketinggalan informasi yang dapat mengakibatkan kesalahan kerja.

Dan bila mereka sering-sering berkonsultasi Asao tak boleh marah karena mereka adalah pelanggan yang harus dihargai. Jika tak ingin direpotkan dengan banyaknya pertanyaan yang bersifat teknis, Asao harus membekali mereka dengan dasar-dasar pengetahuan teknis yang memadai untuk mengambil keputusan sendiri berdasar tujuan yang telah disepakati bersama. Sebenarnya hal itu sama artinya dengan menyuruh Asao belajar keras—bukan sekedar membuka lagi buku-buku kuliahnya—tetapi juga mempelajari bidang-bidang baru yang jauh dari bidang yang dipelajarinya semasa kuliah. Mana bisa menerangkan secara gamblang pada orang lain tanpa belajar terlebih dahulu.

Asao pernah kena semprot karena mengirimkan prosedur baku yang salah penomoran halamannya ke Divisi QA. Tak mungkin menjadi seorang marketing yang sukses bila membebani pelanggan dengan pekerjaan tambahan yang tidak perlu. Seharusnya mereka bisa langsung mengentri proku baru tersebut—tetapi karena kekurangtelitian Asao -- mereka menjadi punya pekerjaan tambahan yaitu harus menelpon Asao untuk memperbaiki kesalahan proku barunya.

“Orang marketing profesional hanya menjual produk-produk terbaik, bukan produk setengah jadi atau produk yang cacat” teriak Hiawata dengan gemas (UNDIL)



^_^

Gambar HP keren niy! Siemens SX1

Lirik tanpa Lagu: Maafkan Aku yang Gagah

Sejuta impian
bersama kita wujudkan
Sejuta kenyataan
bersama kita rasakan
Sejuta kepedihan
bersama kita taklukkan
Sejuta kebahagiaan
bersama kita rayakan

Kita laksana sepasang elang
arungi belantara hutan
terbang kencang melintasi pepohonan
melayang tinggi menggapai awan
saling berbagi dalam kekurangan
saling tabahkan hadapi cobaan
saling rayakan keberhasilan teman
lalui hari-hari indah dalam kebersamaan

Namun maafkan aku teman
Semua itu bukan berarti aku butuh sandaran
Semua itu bukan berarti aku dalam kelemahan
Karena aku ingin kemandirian
Karena aku tak suka ketergantungan
Karena aku bangga dalam kehandalan

Reff:
Maafkan aku yang gagah
Maafkan aku yang berusaha sekuat jagoan
Maafkan aku yang dapat diandalkan
Maafkan aku yang tak jadikan dirimu sandaran
Maafkan aku yang tidak menganggapmu pahlawan
Maafkan aku yang rindu kemandirian

Sesungguhnya persahabatan
bukanlah ketergantungan
Sesungguhnya dirimu selalu kurindukan
sebagai teman bukan sebagai pahlawan
Sesungguhnya persahabatan kita menawan
jika dirimu tidak menjadi satu-satunya sandaran
Sesungguhnya hatimu dan hatiku erat bertautan
jika kau relakan aku dalam kemandirian.

Lirik Lagu Keren: Bintang Kejora

Kupandang langit,
penuh bintang bertaburan.
Berkelap kelip,
seumpama intan berlian.
Tampak sebuah,
lebih terang cahayanya.
Itulah bintangku,
bintang kejora
yang indah selalu.


^_^

Apa siy pesan tersirat dibalik lagu anak-anak itu? Jangan mau jadi orang semenjana!. Janganlah jadi bintang kecil biasa! Jadilah bintangku, bintang kejora yang terang benderang! Jadilah orang yang istimewa di bidang-bidang yang sesuai dengan potensi kita.

Boleh jadi kita hanyalah orang yang biasa-biasa saja di pelajaran sekolah, biasa-biasa saja di arena olah raga, biasa-biasa saja dalam dunia pertemanan, sederhana dalam keuangan, nggak bisa masak, nggak pandai komputer, nggak lihai pidato, tapi kita hebat di satu bidang. Misalnya kita hebat dalam hal memelihara tanaman hias. Segala macam jenis tanaman hias yang kita rawat dapat tumbuh dengan subur.

Kita tahu sifat-sifat tanaman, memahami perilaku mereka dan mampu memanfaatkan pengetahuan itu untuk membuat halaman rumah kita diindahi sederet tanaman. Kita juga menjadi rujukan teman dalam hal konsultasi perawatan tanaman hias. Tak putus-putusnya kita mengulurkan tangan, membagi pengetahuan untuk membantu orang-orang di sekitar kita mewujudkan halaman rumah mereka berhias tanaman-tanaman menawan.


Kita nggak harus hebat di segala bidang! Cukup-lah hebat di bidang yang sesuai dengan potensi diri. Ada berjuta-juta bidang yang bisa membuat kita bersinar terang di dalamnya. Kita tinggal menajamkan akal dan perasaan untuk menemukan bidang yang memaksimalkan potensi yang kita miliki. Bidang yang membuat bintang kejora dalam diri kita bersinar terang dan indah selalu.

Blog Bahasa Jawa: Zea Maysa lan Kucing Klawu

Zea Maysa kuwi bayi umur 4 sasi sing isane kur muni owek-owek. Ibune lagi sepisan iki nduwe bayi cilik, amarga Zea anak mbarep. Suwijing dino ana kucing anggora rupane klawu teka ning omahe Zea Maysa. Kucing klawu iku terus muni meong-meong mbuh apa karepe. Ndilalahe Zea Maysa kalebu bayi ajaib tenan, soale iso ngobrol karo kucing, basa-ne dhek-e meh pada karo basane kucing, dadine cah loro nyambung ngobrole.

“Owek-owek”

“Eow-Eow”

“Owek-owek”

“Eow Eow Eow”

Cah loro do ngobrol rame banget ngantek mbokne Zea Maysa gumun kok anakke nangis terus. Padahal sakjane lagi ngobrol karo kucing. Wis ditileki orang ngompol, ora eek. Dinehi nenen yo ara gelem. Lha wis piye to, mbokne dadine bingung, njuk zea maysa didelehke meneh ning box. Kucing klawu neruske ngobrole karo Zea.

“Yi, Bayi! aku ngeleh banget ki, nduwe iwak ora kowe?”

“Iwak ki sing kaya apa bentukke?”

“Kuwi lho, kewan sing awakke lonjong, sirahe luncup”

“Sirahe luncup? Sok mangap-mangap ning banyu kui po?”

“Hooh, sing sok mangap-mangap ning njero akuarium”

“Akuarium ki sing ono plupuk-plupukke kuwi pa?”

“Iyah, sing ana lampune padhing banget!. Trus piye ki, nduwe iwak ora?”

“Nduwe. Mau esok aku weruh Ibuku nduwe sak piring ning meja makan”

“Mbok aku njaluk!”

“Wah, aku ora iso njukukke je. Ngomong karo Ibuku ya ora iso. Ibuku radong karo basa-ku. Piye ya carane njukukke iwak kanggo kowe?”

“Ngene wae, kowe nangise diserok-ke bek di gendong meneh. Nangisa terus sing sero ngantek kowe digawa metu kamar. Trus nalika wis cedhak meja makan tanganmu kudu ngranggeh-ngranggeh iwak - - bek dijukukke”

“Nek wis dijukukke terus piye?”

“Ya thok tibakke ning ngarepku. Engko aku meong-meong ning ngisormu karo nyunduli sikile Ibumu”

“Wo ngono ya! Pinter tenan kowe kucing klawu!”

Kucing anggora kuwi mesam-mesem seneng banget diarani pinter karo Zea Maysa.



^_^

Kaya skenarione kucing klawu, Ibune Zea Maysa cepet-cepet nggendong Zea naliko krungu bayi kuwi nangis sero banget. Sarene anggone nangis ora meneng-meneng, banjur digawa mlaku-mlaku metu kamar ngantek tekan cedhak meja makan. Tangane Zea ngranggeh-ngranggeh iwak sing temumpang nduwur piring. Ibune tanggap, terus dijukukke siji, kanthi pangarep-ngarep anggone nangis meneng. Wasan iwak dicekel Zea, banjur ditibakke ning ngarepe kucing klawu. Ibune kaget, ning terus ngguyu kemekelen wasan weruh ana kucing sing nyantap iwake. Wah anakku pinter tenan, isih bayi wis iso makani kucing.

tags: blog bahasa jawa, blog basa jawa, cerkak, cerita pendek bahasa jawa

Tentang Aliran Sesat

Maraknya aliran sesat belakangan ini sangat menyedihkan. Terutama karena adanya fakta bahwa mereka mampu menarik pengikut dari kalangan masyarakat umum. Hal ini menunjukkan bahwa mereka memiliki marketing yang bagus sehingga mampu menarik konsumen di tengah eksisnya organisasi-organisasi besar di masyarakat

Fenomena yang patut dicermati -- untuk dicari penangkalnya.

Satu hal yang perlu disadari adalah kesesatan mereka bukanlah sebuah hak asasi yang harus dihormati. Karena Islam memiliki pegangan yang jelas yaitu Al Quran dan Hadits. Bila orang memakai pedoman utama diluar dua hal itu maka dengan sendirinya termasuk ajaran sesat. Bila orang menafsirkan Al Quran dan Hadits semau gue, tanpa bekal ilmu yang cukup, maka itu juga berpeluang besar untuk sesat.

Bayangkan, untuk urusan badan meriang saja orang pergi ke ahlinya, yaitu dokter, kok untuk urusan agama yang terkait dengan “hidup yang abadi” di akhirat nanti malahan menyerahkan pada orang yang tidak kompeten. Apalagi memberi kebebasan pada tokoh aliran sesat untuk mencari pengikut di tengah masyarakat dan menuntun mereka ke jalan kegelapan. Propaganda untuk memberi kebebasan pada aliran sesat beraktifitas mencari pengikut –- dengan alasan hak asasi manusia -- adalah sebuah propaganda yang tidak dapat diterima, karena akan merugikan masyarakat.

^_^

Sebagai penutup, berikut ini adalah link ke tulisan menarik di blog akmal. Teman-teman dapat mengaksesnya disini dan disini. Isi tulisan adalah komentar tentang nabi-nabi palsu itu dan betapa tidak masuk akalnya klaim mereka sebagai nabi. Bila Allah berkehendak mengangkat nabi baru tentunya Allah akan memilih orang yang memiliki kualifikasi yang sama atau lebih tinggi dari nabi sebelumnya, yakni Nabi Muhammad. Orang itu harus memiliki kualifikasi khusus, memiliki keunggulan dan prestasi melebihi manusia biasa seperti yang dimiliki para nabi. Apakah persyaratan-persayaratan itu telah mereka miliki?.