Cerita pendek ringan bernuansa psikologi dan manajemen untuk teman minum teh
Seribu Tahun Lagi
Seribu tahun lagi
Bila calon fosilmu jadi penghias tanah
Seberapa besar sesalmu
Atas kekerdilanmu saat ini
Seribu tahun lagi
Mungkin sisa-sisa tulangmu akan meratapi
nyamuk-nyamuk kecil yang kau besar-besarkan
seolah singa raja rimba
yang siap mencabik-cabik dirimu
Seribu tahun lagi
Apalah artinya ejekan, hinaan,
penolakan ataupun ditertawakan ?
Pantaskan mereka menyurutkan langkahmu?
Dengar kata-kataku!
Telan ego rapuhmu itu
Jangan biarkan waktu berlalu
Berteriaklah pada dunia
Kurebut hari ini!
Kurebut hari ini!
Kurebut hari ini!
Label:
Mengenal Diri,
puisi
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
0 komentar:
Post a Comment