Koleksi Puisi Ramadhan (2)

KAPITAL-01
Puasa mengambil jarak dengan dunia

agar manusia tidak jadi budaknya
karena dunia adalah permainan
bermegah-megah dengan bangunan
berbangga-bangga dengan kekayaan
semua itu dapat melalaikan.
Padahal manusia hanyalah pengembara
saat mati hartanya tak akan dibawa
hanya amal-saleh yang ikut serta
Yang ada disisi manusia akan sirna
Yang ada di sisi Allah abadi selamanya.

KAPITAL-02
Puasa menahan hasrat atas harta
agar tidak senantiasa memikirkannya
merasa cukup atas pemberian-Nya
mensyukuri semua nikmatnya

KAPITAL-03
Merasa cukup bukan berarti manusia tak berharta
Bisa saja dia memiliki pulau harta
namun pikirannya tak disibukkan harta benda
karena harta hanya bersemayam di tangannya
dan tak pernah sanggup menaklukkan hatinya.
Puasa melatih diri bebas dari ikatan harta
agar jiwa manusia bebas dari penjajahan dunia.

KAPITAL-04
Barangsiapa mempertuhan harta
dia akan menjadi budak dunia
Barangsiapa mengabdi pada Allah
dunia akan merangkak jadi budaknya




0 komentar:

Post a Comment